EDUKASI PERENCANAAN DAN PENGELOLAAN PEMERINTAHAN DESA MELALUI SEMINAR BHAKTI DESA – Ni Made Ary Esta Dewi Wirastuti; I Nyoman Suarsana; I Nyoman Gde Antara; Gede Mekse Korri Arisena; I Gede Bagus Dera Setiawan

Rp68,000

, Product ID: 37998

Deskripsi

Salah satu cara untuk membangun sebuah desa yaitu dengan cara mengetahui permasalahan yang terjadi di sekitar desa/daerah tersebut. Permasalahan ekonomi seperti kemiskinan ataupun kesejahteraan yang tidak merata menjadi permasalahan yang harus bisa diatasi salah satunya dengan mengembangkan potensi yang ada di desa seperti sumber daya manusia dan sumber daya alamnya.

Untuk mengatasi hal tersebut maka diadakanlah Seminar Bhakti Desa yang merupakan kegiatan tahunan Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Udayana, salah satu wujud dari tridarma perguruan tinggi yang dilakukan oleh Universitas Udayana, yaitu pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat. Tujuan diadakannya seminar ini untuk memberikan pemahaman tentang pentingnya pengembangan potensi desa dengan pemanfaatan perkembangan ipteks dan teknologi, memberikan wawasan baru tentang isu-isu terkini, dan lain-lain. Seminar Bhakti Desa ini merupakan sebagian dari media/wahana UNUD untuk mendekatkan diri dengan masyarakat dalam berkomunikasi tentang hal-hal yang menjadi permasalahan desa.

Hadirnya buku ini pun diharapkan bisa membantu memberikan inspirasi atau referensi kepada para akademisi dan praktisi dalam memberdayakan masyarakat desa, sehingga menciptakan desa yang maju, mandiri, dan sejahtera.

  • Penulis: Ni Made Ary Esta Dewi Wirastuti; I Nyoman Suarsana; I Nyoman Gde Antara; Gede Mekse Korri Arisena; I Gede Bagus Dera Setiawan
  • ISBN: 978-623-08-0137-2
  • Halaman: 124
  • Ukuran: 15 x 23 cm
  • Tahun Terbit: 2023

Review

Belum ada ulasan.

Be the first to review “EDUKASI PERENCANAAN DAN PENGELOLAAN PEMERINTAHAN DESA MELALUI SEMINAR BHAKTI DESA – Ni Made Ary Esta Dewi Wirastuti; I Nyoman Suarsana; I Nyoman Gde Antara; Gede Mekse Korri Arisena; I Gede Bagus Dera Setiawan”

Pin It on Pinterest

Share This