Pendidikan Kewarganegaraan, Pancasila dan UUD 1945 – Wisman Burhan

Rp81,000

Mengendurnya toleransi, menipisnya solidaritas, merenggangnya kohesi dan integrasi sosial, hingga memudarnya nasionalisme dan jati diri bangsa, itulah sederet masalah yang tak jarang mengemuka di tengah kehidupan masyarakat Indonesia dewasa ini. Bertolak dari pelbagai problem tersebut, tak salah bila pendidikan kewarganegaraan menjadi makin penting untuk digalakan dan diajarkan terus menerus di tengah kalangan masyarakat Indonesia. Lewat pengajaran pendidikan kewarganegaraan diharapkan itu dapat meningkatkan kesadaran tiap-tiap warga negara ihwal hak dan kewajiban mereka sebagai warga negara sekaligus melahirkan warga negara yang mempunyai karakter yang terpuji dan jati diri yang kuat.

Buku ini menghadirkan kepada pembaca terkait pendidikan kewarganegaraan berlandaskan Pancasila dan UUD 1945. Pembahasannya mulai dari pengertian, tujuan dan sejarah pendidikan kewarganegaraan, hak azasi manusia, wawasan nusantara, ketahanan nasional, pembangunan nasional, otonomi daerah, politik dan strategi nasional, pancasila hingga UUD 1945.

Buku ini tidak cuma dapat dibaca oleh para peserta didik atau juga para pendidik untuk memenuhi kebutuhan mata kuliah Pendidikan Kewarganegaraan, namun juga dapat dibaca oleh mereka yang berminat dengan studi pendidikan kewarganegaraan dan Pancasila. Di samping menambah literatur bacaan terkait pedidikan kewarganegaraan dan Pancasila, kehadiran buku ini diharapkan bisa memberikan sumbangsih atas tersebarnya nilai-nilai Pancasila dan kesadaran sebagai warga negara di kalangan masyarakat Indonesia.

  • Penulis: WISMAN BURHAN
  • ISBN: 978-979-769-789-1
  • Halaman: 278
  • Ukuran: 13.5 x 20.5 cm
  • Tahun Terbit: 2014
  • Cetakan: 4, 2018

Pin It on Pinterest

Share This